Jumat, 11 Desember 2009

Yang Paling Mudah Dilukis adalah Hantu

Berikut cerita hikmah yang saya ambil dari sebuah buku komik bergambar : Cerita hikmah dari Negeri Cina.. Komik yang menarik, bergambar kartun lucu, namun membawa banyak hikmah bagi saya, santai bacanya, per cerita biasanya cuma satu halaman satu hikmah. Buat anda yang kurang suka baca buku, mungkin bisa dimulai dengan membaca komik bergambar dulu, namun pilihlah yang bermanfaat yang membawa hikmah kehidupan..

Seorang pangeran dari Qi sedang memperhatikan seorang pelukis bekerja.

“Tuan, apakah yang paling sulit dilukis?” kata sang Pangeran pada si pelukis.

“Anjing dan Kuda,”jawab si pelukis.

“Apakah yang paling mudah dilukis?” tanya sang Pangeran lagi.

“Hantu,”jawab singkat si pelukis.

“Mengapa?”tanya sang Pangeran lagi.

“Anjing dan kuda itu serupa dengan manusia. Perbedaan sedikit saja akan ketahuan. Sementara hantu itu kan tidak nyata dan tidak seorang pun pernah melihatnya. Jadi kamu bisa melukisnya sesuka kamu. Itulah sebabnya hantu itu paling mudah dilukis,”terang si pelukis.

“Tepat sekali!”

Hikmah

“Yang belum diketahui belum tentu yang paling sulit diraih”

Wahai pembaca, anda punya pemisalannya dalam kehidupan anda??

Tidak ada komentar:

Posting Komentar